1detik.online - Marshel Widianto dan Cesen eks JKT48 melangsungkan pernikahanna secara diam-diam. Keduanya baru mempublikasikan hal tersebut usai kelahiran anak pertama mereka pada bulan Maret 2023. Berdasarkan pengakuan Marshel, ia menikahi Cesen pada bulan Februari 2022 kemarin.
"Saya nikah tuh tanggal, bukan tanggal, lebih tepatnya bulan Februari tahun 2022," kata Marshel Widianto dikutip dari tayangan kanal YouTube TRANS7 OFFICIAL, Jumat (25/03/2023).
Akan tetapi, Marshel sendiri tak mau membeberkan tanggal pernikahannya dengan Cesen. Pernikahan itu rupanya memang telah direncanakan untuk tak dipublikasikan.
Keduanya pun hanya melangsungkan pemberkatan saja di gereja. Pihaknya mengaku sejak awal sudah merencanakan pernikahan secara diam-diam karena ingin menikmati kebahagiaan berdua secara intim.
"Sebenarnya ini memang sudah disetting dari awal. Em lebih ke direncanakan, sebenarnya sudah direncanakan dari awal karena kita emang mau menikmati kebahagiaan kita dulu secara intim gitu kan," tuturnya.
"Sebenarnya ini memang sudah disetting dari awal. Em lebih ke direncanakan, sebenarnya sudah direncanakan dari awal karena kita emang mau menikmati kebahagiaan kita dulu secara intim gitu kan," tuturnya.
Marshel sendiri mengaku bahwa ia sudah berpacaran dengan Cesen sejak lama. Keduanya kini telah dikaruniai buah hati usai satu tahun lebih menikah.
Nama anak Marshel dan Cesen pun sempat menjadi sorotan karena dinilai begitu panjang, yakni Archie Hermawan Farid Gilandy Widianto.
Sumber : Suara.com