![]() |
Ket foto : Polsek Sagulung Polresta Barelang Polda Kepri bersama Bhayangkari Ranting Sagulung menggelar panen sayur di Kebun Pekarangan Pangan Lestari (P2L) milik Polsek Sagulung. (22/03/2025). |
Sagulung Kota Batam – Polsek Sagulung Polresta Barelang Polda Kepri bersama Bhayangkari Ranting Sagulung menggelar panen sayur di Kebun Pekarangan Pangan Lestari (P2L) milik Polsek Sagulung. Kegiatan ini juga disejalankan dengan bakti sosial kepada kaum dhuafa di Kelurahan Sagulung Kota, Kecamatan Sagulung, Kota Batam, Sabtu (22/3/2025).
Kapolsek Sagulung, Iptu Rohandi P. Tambunan, S.I.P., M.A.P., memimpin langsung kegiatan tersebut didampingi Ketua Bhayangkari Ranting Sagulung, Betharia Rohandi Tambunan. Seluruh personel Polsek Sagulung, anggota Bhayangkari, serta 10 orang ibu-ibu kaum dhuafa turut hadir dalam acara ini.
Pekarangan Pangan Lestari (P2L) merupakan program yang mendukung ketahanan pangan nasional dalam rangka mewujudkan swasembada pangan di tingkat rumah tangga. Sejak diresmikan pada Februari 2025, kebun ini telah menghasilkan berbagai jenis sayuran yang bermanfaat bagi masyarakat sekitar.
“Pukul 09.15 WIB, kami bersama personel Polsek Sagulung dan Bhayangkari melaksanakan panen sayur berupa kangkung dan bayam dengan total hasil panen sekitar 60 kg,” ujar Iptu Rohandi P. Tambunan.
Usai panen, Polsek Sagulung melanjutkan kegiatan dengan membagikan paket sembako serta hasil panen kepada kaum dhuafa yang telah diundang melalui Bhabinkamtibmas.
Sebagai penutup, Kapolsek Sagulung menyampaikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat, khususnya dalam menyambut bulan suci Ramadan 1446 H/2025 M.
“Mari bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing, serta lebih waspada di musim hujan ini saat berkendara. Kami juga mengingatkan orang tua agar mengawasi anak-anaknya agar tidak terlibat dalam aksi balap liar dan perang sarung,” tandasnya.
Acara diakhiri dengan sesi foto bersama sebagai bentuk kebersamaan dan dukungan terhadap program ketahanan pangan serta kepedulian sosial di Kecamatan Sagulung.
(Gultom 081364179137)
0 Komentar